Pages

Tuesday, November 23, 2010

BAWANG PUTIH, tanaman multivitamin alami

Bawang putih merupakan tanaman yang cukup familiar dan dikenal di berbagai negara. Nama bawang putih dikenal dengan nama garlic dalam bahasa Inggris, yang berarti tanaman tombak karena bentuk tanaman tersebut daunnya seperti tombak. Sementara dalam bahasa Latin dikenal dengan nama Allium Sativum Linn.



Selain digunakan sebagai penyedap masakan, bawang putih juga banyak digunakan untuk pengobatan sejak ribuan tahun lalu. Tanaman bawang putih disebut sebagai multivitamin alami, karena banyak mengandung berbagai vitamin dan mineral seperti: vitamin A, B, C, kalsium, zat besi, potasium, selenium, karoten, allyl disulfida allicin, alliin, fitosterol, belerang dan masih banyak lagi yang lainnya.

Tanaman ini termasuk dalam family Liliaceae sangat bermanfaat bagi berbagai macam penyakit, misalnya sebagai antibiotik dan juga antimikroba, antibakteri, antivirus, dan juga antijamur. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa bawang putih baik untuk melawan jamur candida yang biasa menyerang organ reproduksi wanita dan juga baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selain itu, bawang putih juga baik untuk menurunkan kolesterol dalam darah yang bisa menjadi faktor terjadinya penyumbatan pembuluh darah.

Khasiat bawang putih
Luka bernanah
Caranya adalah dengan jus bawang putih mentah yang dilarutkan dengan air dan ditaruh pada kain steril lalu tempelkan pada luka. Dan hasilnya tidak menimbulkan infeksi. 
Bengkak  
Bawang putih kadangkala digunakan untuk bagian luar sebagai salep atau lotion yang berfungsi sebagai antiseptik untuk mengurangi bengkak. 
Asma  
Dengan menggunakan sirup bawang putih. Caranya adalah dengan merebus bawang putih hingga lunak dan angkat. Kemudian masukkan vinegar dan gula dalam air rebusan tersebut. Didihkan hingga menjadi sirup. Lalu tuangkan larutan sirup tersebut pada bawang putih yang sudah ditiriskan dan diamkan dalam wadah tertutup. Setiap pagi, makan satu-dua potong bawang putih dengan satu sendok larutan sirup tersebut.  
Batuk berdahak  
Bawang putih ini juga bersifat ekspektoran yang membantu mengeluarkan dahak. Untuk membuatnya, rebus 1/4 panci air dengan 1 pon (500 gram) bawang putih yang sudah dipotong. Diamkan dalam wadah tertutup selama 12 jam. Tambahkan gula untuk menambah rasa. Vinegar atau cuka apel dan madu juga bisa digunakan dalam sirup tersebut. Sebelumnya bisa ditambahkan dengan merebus sedikit jinten dan adas manis yang sudah dimemarkan untuk beberapa waktu dan diaduk pada vinegar lalu ditambahkan pada bawang putih untuk menutupi aroma yang menyengat.  
Batuk rejan  
Dibuat dengan melelehkan 1,5 ons gula batu dengan 1 ons bawang putih mentah yang sudah dihaluskan. Bisa diberikan pada anak yang mengalami batuk tanpa peradangan. Memarkan bawang putih dan campurkan dengan minyak kelapa. Campuran tersebut terbukti dapat mengurangi batuk rejan bila digosok pada dada dan di antara tulang belikat.  
Rematik  
Satu atau dua siung bawang putih dan ditambah madu, dimakan 2-3 malam berturut-turut sangat membantu untuk penderita rematik.


No comments:

Post a Comment